TNI Bersama Rakyat Perbaiki Perbaikan Tanggul Penahan Gelombang Laut



Situbondo - Jumat (02/02/2018) di Dsn. Karang tambak Ds. Pesisir Kec. Besuki Kab.Situbondo dilaksanakan kegiatan karya bakti perbaikan tanggul penahan gelombang laut yang diikuti kurang lebih 60 orang. 

Hadir dikegiatan tersebut  Danramil Besuki Kapten Inf Hadi Sucipto, Kapolsek Banyuglugur AKP Sulaiman, Kades Pesisir Bpk Darsono, Anggota Kodim 0823 Situbondo, Anggota Polsek Besuki dan Banyuglugur, Anggota Satpol PP Kec. Besuki, Anggota BPBD Kab. Situbondo, Anggota Banser, Anggota Damkar Kec. Besuki, serta Warga setempat.

Danramil 0823/11  Besuki Kapten Inf Hadi Sucipto menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua yang hadir, pagi ini kita maksimalkan pembuatan tanggul sementara dengan karung berisi pasir, mudah2an dapat menahan besarnya gelombang laut, gunakan semua peralatan yang disediakan untuk mengisi karung, jangan sampai ada karung yang disisakan.

Karya Bakti perbaikan tanggul dimulai pukul 07.20 WIB.  Dengan Karya Bakti bersama Forkopimka Besuki akan semakin erat nya hubungan ketiga pilar tersebut, Dengan Karya Bakti akan meningkatkan kepercayaan masyarakat karena bersama rakyat TNI kuat, Dengan karya bakti perbaikan tanggul, masyarakat akan merasa tenang dan nyaman dari terjangan gelombang laut yang mengikis rumahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar