Satgas Polkes 05.10.16 TMMD 107 Kodim 0823 Situbondo Sosialisasikan Cuci Tangan Cegah Corona.

Situbondo - Anggota Kesehatan Satgas TMMD ke-107 tahun 2020 Kodim 0823 Situbondo dipimpin Peltu Bayu Andhy. A, bersama anggota  Pelda Budiharto. Kopka Budi Subagya. Ahmad Juffri Ramsi S Kep Ners (Hr) perawat. Adystia. mensosialikan cara cuci tangan di lokasi warga Tlogosari selatan Rt 1/Rw 1 guna pencegahan corona,Selasa (24/3/2020).

Sosialisasi cuci tangan yang benar dilakukan oleh Peltu H.Bayu Andhy A, (Kaposkes 05.10.16/Situbondo) usai warga masyarakat melaksanakan gotong royong bersama TNI di sasaran TMMD dan pembanguna di dua jalan baru di desa Tlogosari dan Desa Alas tengah.

Lebih lanjut Pelda Bayu Andhy A, menyampaikan pencegahan yabg mudah dalam menangkal virus corona (Covid-19) adalah dengan sering mencuci tangan menggunakan cairan anti septik/Hand Sanitizer  atau menggunakan sabun."terangnya.

Dalam kesempatan tersebut Peltu Bayu Andhy A mempraktekkan  cara mencuci tangan yang benar  dengan air yang mengalir yaitu usap kedua telapak tangan. bersihkan/usap punggung tangan kanan dan kiri secara bergantian. bersihkan sela-sela jari. Bersihkan/usap kedua jari-jari dengan cara mengunci. usap ibu jari kanan maupun kiri secara bergantian mulai dari arah atas sampai memutar ibu jari. Bersihkan kuku tangan kanan dan kiri pada telapak tangan secara bergantian searah jarum jam, lalu bilas dengan air mengalir sampai sabun pada tangan hilang, dan terakhir lap tangan memaki tisu kering.

Semoga dengan adanya sosialisasi cara mencuci tangan yang benar ini dapat dijadukan acuan dalam pencegahan penyebaran virus corona,"pungkasnya ( Pendim 23).




Tidak ada komentar:

Posting Komentar