TNI dan Warga Terus Kebut Pembangunan Talud Bronjong

Situbondo/Malang - Sudah empat hari perjalanan Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg ke-106 di Desa Kedungsalam kecamatan Donomulyo kabupaten Malang,  yang rencana akan ditutup tanggal (31/10) mendatang.
Salah satu sasaran fisik dalam kegiatan tersebut adalah pembuatan bronjong yang ada di satu titik, Sepanjang 20 meter tinggi lima meter yang baru mencapai 15 persen.

Metode Bronjong ini diaplikasikan oleh Satgas TMMD Reguler ke-106 di bantaran desa Kedungsalam, Tampak Satgas TMMD 106 Kodim 0818 bersama warga sangat bersemangat saling bahu-membahu untuk  mengejar target yang sudah direncanakan, Sabtu (5/10).

Di tempat terpisah Komandan Satuan Tugas TMMD 106 Kodim 0818 Letkol Inf Ferry Muzzawat  mengatakan, fungsi bronjong diantaranya untuk melindungi dan memperkuat struktur tanah yang masih labil di sekitar tebing bukit. (Penrem 083/Bdj)(Pen 23)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar