Situbondo –
Rabu (26/4) Kodim 0823/Situbondo menggelar Kesiapsiagaan Bencana Nasional
(HKBN) tahun 2017 dalam rangka operasi bantuan kepada Pemerintah daerah selain
perang (OMSP/operasi militer selain perang) dengan mengangkat tema “Membangun
Kesadaran, Kewaspadaan, dan Kesiapsiagaan Dalam Menghadapi Bencana” bertempat di
Stadion Mohammad Saleh Jl. Kenanga Kel. Dawuhan Kec/Kab. Situbondo. Kemudian
kegiatan Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) tahun 2017 dilanjutkan Simulasi
penanganan penanggulangan Bencana Kab. Situbondo di tempatkan di dua lokasi
yaitu Sungai Sampean Baru dan Pantai Panarukan
Latihan Bencana
Alam untuk meningkatkan kemampuan para komando dan staf dalam merencanakan
suatu operasi yang mencakup hal-hal keterpaduan, kerjasama dan koordinasi dalam
pengambilan keputusan, taktik, olah yuda, pengintegrasian semua kemampuan
satuan yang dimiliki. Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) tahun 2017 yang
mengusung tema “Membangun Kesadaran, Kewaspadaan, dan Kesiapsiagaan Dalam
Menghadapi Bencana” yang bertujuan untuk membudayakan latihan secara terpadu,
terencana dan berkesinambungan guna meningkatkan kesadaran, kewaspadaan, dan
kesiapsiagaan masyarakat menuju Indonesia Tangguh prosedur dan tata cara kerja
yang berlaku dalam suatu posko serta kodal operasi, terang Pasi Ops Dim 0823
Kapten Inf Hendro Nurdin
“Geladi ini
dapat meningkatkan kemampuan para peserta, terutama dalam melaksanakan Komando
pengendalian operasional sesuai dengan prosedur hubungan komando dan staf dalam
Operasi bantuan kepada Pemda dalam rangka Operasi Militer Selain Perang”,
tuturnya.
Dandim 0823
Situbondo Letkol Inf Ashari S.Pd mengharapkan segala kekurangan yang dijumpai
dalam latihan ini agar segera diperbaiki dan disempurnakan sehingga jika
terjadi bencana akan bisa ditangani secara cepat, tepat dan maksimal.
Selain
melibatkan personel Kodim 0823/Situbondo, kegiatan ini juga melibatkan unsur
terkait meliputi, Anggota Sabhara Polres Situbondo, Basarnas, Tagana Situbondo,
Sat Pol PP Situbondo, Polhut Situbondo, Dishub Situbondo, BPBD Situbondo,
Damkar Situbondo, PLN dan PDAM Situbondo, PMI Situbondo, Pramuka Kwarcab
Situbondo, Pelajar SMA Situbondo, Korsik Pemkab Situbondo secara keseluruhan di
ikuti kurang lebih 400 orang.
Turut Hadir pada
kegiatan tersebut Ir H. Yoyok Mulyadi, Msi (wakil Bupati Situbondo) bertindak
sebagai pimpinan Apel, Mayor Inf Winarso Kasdim 0823/Situbondo mewakili Dandim,
Kompol Edit Widodo, Sik Wakapolres Situbondo mewakili Kapolres, Kompol
Suharyono Kabag Ops Polres Situbondo, Drs.Taufik Hidayat, M.Si Kepala BPBD
Situbondo, Jajaran perwira Kodim 0823/Situbondo dan Perwira Polres Situbondo,
Jajaran SKPD Kab. Situbondo, Ibu Persit Kodim 0823/Situbondo dan Bhayangkari
Polres Situbondo. (dy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar