Forpimka Panarukan Hadiri Kegiatan Petik Laut



Situbondo - Selasa (23/10) Pada pukul 07.00 WIB anggota Koramil 0823/05 Panarukan melaksanak pengamanan acara petik laut sampai selesai, Di TPI Dusun Pesisir Desa Kilensari Kec Penarukan telah dilaksanakan Rangkaian acara Petik Laut “Rokat Tase” Tahun 2018 dengan penanggung jawab Kades Kilensari Sdr Bapak Wawan.

Adapun acara di hadiri oleh Camat Penarukan,H Marjulis,SE,MSi, Danramil 05 Penarukan Kapten Inf Jony K, Kapolsek Penarukan Iptu Supendi, Kades Kilensari Sdr Wawan, Dan pos Kamla Penarukan, Syah Bandar Pelabuhan Penarukan, Perwakilan Dinas kelautan, Tomas dan Toga da Kilensari, Caleg DPRD TK 1 Jatim Demokrat Sdr Marisi dari Banyuwangi, Caleg DPRD TK 2 Fraksi P3 H Fahrudi, Caleg DPRD Tk 2 Fraksi  Gerindra ,H Heri, serta Masyarakat nelayan Dusun Pesisir Penarukan.
Acara pembukaan diawali dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan pembacaan Sholawat Nariyah

Kades Kilansari memberikan Sambutan yang menyampaikan, Petik laut merupakan tradisi masy pesisir dan merupakan rasa Syukur kita kepada Allah SWT, Terima kasih atas kerja samanya pada acar petik laut ini”.

Tidak lupa pula Camat Penarukan juga menyampaikan dalam sambutannay mengucapkan terima kasih atas terlaksananya giat ini, Mari kita selalu bersyukur kepada Allah SWT semoga kita selalu mendapat barokahnya,aamiin’ Ungpak Camat

Kemudian acara dilanjutkan dengan pelepasan Bitek oleh Muspika Penarukan serta penampilan tari gandrung .

Acara petik laut merupakan tradisi turun temurun di wilayah pesisir penarukan yang bertujuan untuk menunjukkan rasa syukur atas nikmat dan rejeki yang di limpahkan oleh Allah SWT selama ini, karna dengan hasil laut rakyat pesisir bisa memajukan perekonomian rakyat pesisir dan berharap kedepannya agar bisa lebih baik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar