Babinsa Banyuglugur Pos Ramil 0823-11/Situbondo Bersama Forkopimcam Kerja Bakti



Situbondo - Rabu (19/02) Babinsa Pos Ramil Banyuglugur 11, Kodim 0823/Situbondo, Serka Masrur dan 4 orang anggota, Babhimkamtibmas bersama masyarakat Desa Kalianget, Kecamatan Banyuglugur menggelar kerja bakti membersihkan TMP (Taman Makam Pahlawan) Situbondo.

Turut dalam kegiatan kerja bakti tersebut dihadiri oleh (Camat Banyuglugur) Bpk Taufan A.jaksana. (Kades kalianget) Bpk faisol beserta perangkat. (DLH Banyuglugur) Bpk Soleh besrta anggota.Pos Ramil Banyuglugur) Serka Masrur beserta 4 Anggota. (Babinkabtibmas Banyuglugur) Briptu Ilham. (Poskes kalianget) Bpk Debry.Masyarakat yang hadir sekitar 10 orang.

Kegiatan ini adalah salah satu bakti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Babinsa mengatakan, kerja bakti ini sebagai implementasi dari Binter Pos Ramil Banyuglugur 0823-11/Situbondo, dan hal itu sudah menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD khususnya membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah.

“Sasaran kerja bakti tersebut adalah pembersihan sektor kanan kiri TMP,Warga kami kelihatan semangat dalam kerja bakti hari ini, ada yang menggunakan sabit dan membersihkan rumput sekitaran makam, ada yang tidak rapi kemudian sampah-sampah dikumpulkan terus dibakar serta mengangkat Rumput yang ada di pinggiran makam,”kata Serka Masrur(Pen 23).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar