Babinsa Berikan Ketangkasan Siswa Pramuka


Situbondo – (30/01) Serda Bambang Feriyanto Babinsa Kelurahan Dawuhan Kec. Situbondo Anggota Koramil 0823/01 Kota melaksanakan Pemberian Materi Repling kepada puluhan anggota Pramuka SMK 1 Situbondo. Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut pembina Pramuka, alumni yang masih bergabung di kepramukaan, anggota Pramuka SMK 1 Situbondo

Adapun materi yang diberikan pada kegiatan tersebut diantaranya pemberian materi repling kepada adik pramuka untuk menguasai tehnik Mountenering, memperkenalkan materi Mountenering dan praktek dan juga kenal dan paham. materi mountenering masuk dalam Krida di Saka Wira Kartika.

Adapun arahan yang di sampaikan kepada siswa Pramuka oleh Serda Bambang Feri dalam rapelling, usahakan posisi badan selalu tegak lurus pada tebing, dan jangan terlalu cepat turun. Usahakan mengurangi sesedikit mungkin benturan badan pada tebing dan gesekan antara tubuh dengan tali. Sebelum memulai turun.

Serda Bambang juga menambahkan kepada Siswa, Periksa dahulu anchornya pastikan bahwa tidak ada simpul pada tali yang dipergunakan, sebelum sampai ke tepi tebing hendaknya tali sudah terpasang dan pastikan bahwa tali sampai ke bawah /ke tanah. Usahakan melakukan pengamatan sewaktu turun, ke atas dan ke bawah, sehingga apabila ada batu atau tanah jatuh kita dapat menghindarkannya, selain itu juga dapat melihat lintasan yang ada. Pastikan bahwa pakaian tidak akan tersangkut carabiner atau peralatan lainnya, Ujar Serda Bambang kepada Siswa. (jt)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar