Pemanfaatan Gedung Eks Karesidenan Besuki Sebagai Sarana Edukasi



Situbondo - Selasa (29/1) bertempat di Aula Bagops Mapolres Situbondo, Jl. PB. Sudirman No. 30 Kel. Patokan Kec./Kab. Situbondo telah dilaksanakan FGD (Fokus Group Discussion) dalam rangka Pemanfaatan gedung Eks.Karesidenan Besuki sebagai sarana edukasi masyarakat Situbondo ,diikuti kurang lebih 80 orang sebagai penanggungjawab Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono, SH, SIK, MH

Hadir dalam kegiatan diantaranya Ketua DPRD Situbondo (Drs. H. Bashori Sonhaji)
Dandim 0823/Situbondo (Letkol Inf  Akhmad Juni Toa, SE.M.I.Pol ), Staf Ahli Pemkab Situbondo (Drs. Basoeki), Kabid kewaspadaan Bakesbangpol Situbondo (Dwi Totok Irianto, S. Pd, MM), Tokoh FORPAMAKSI Forum Pemerhati Masyarakat Situbondo (Dr.H.Jamaluddin M.Si), Ketua DKS (Dewan Kesenian Situbondo)  Bpk.Edy Supriono,  Toga dan Tomas Kec.Besuki serta beberapa Tamu undangan.

Dalam Sambutannya Kapolres Situbondo menyampaikan Pembangunan gedung Eks.Karesidenan Besuki yang diperbaiki oleh masyarakat Besuki dan peran pemerintah daerah dengan anggaran tahun 2018, gedung eks Besuki merupakan cagar budaya sekarang menjadi milik bersama masyarakat Besuki bukan milik polres saja. Ungkapnya

Kapolres juga menambahkan bahwa Menyamakan persepsi gedung milik bersama apabila ada permasalahan sekecil apapun kita selesaikan dengan musyawarah. Gedung eks karesidenan Besuki mau dibawa kemana contoh Museum sejarah karesidenan Besuki, yang melibatkan beberapa unsur seperti TNI-Polri dan masyarakat Besuki dan bagaimana untuk mengisi gedung tersebut menjadi nilai yang bersejarah seperti Lokomotif yang sangat tua seperti yang ada PG ( Pabrik Gula)
 
Rencana peresmian gedung Eks .Karesidenan Besuki pada bulan Pebruari 2019 bersama dengan peresmian gedung SIM di Arjasa , rencana akan meresmikan oleh Kapolda Jatim dan Bupati Situbondo

Diskusi Pemanfaatan gedung Eks.Karesidenan Besuki sebagai sarana edukasi masyarakat Situbondo diperoleh hasil dari seluruh Toga,Tomas Besuki dan tamu undangan yang intinya menyetujui atau mendukung pembangunan gedung Eks.Karesidenan Besuki menjadi cagar budaya maupun Museum. (jt)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar