Bersama Warga Aggota Koramil Banyuputih Bersih Pantai


Situbondo - Rabu (23/01) pukul 18.00 Wib pada selasa malam hujan lebat disertai gelombang tinggi yang terjadi di wilayah pantai Dusun Pondok Mimbo dan Dusun Sompelan Desa Sumberanyar Kec. Banyuputih Kab. Situbondo. Dengan terjadinya hujan lebat dan angin kencang berpengaruh terhadap gelombang besar yang mengakibatkan hempasan air laut kedaratan hingga menghantam bibir pantai sehingga membuat kepanikan warga.
     
Desa Sumberanyar Dusun Pondok Mimbo dan Dusun Sompelan Banyuputih, sebagian masyarakat  mengungsi ke Masjid Dusun. Curah Temu Ds. Sumberanyar Kec. Banyuputih,
Adapun perahu nelayan yang ada di bibir pantai milik Saudara Asis jenis Jurung tenggelam, serta 1 perahu nelayan milik Saudara. Totok Hilang, 2 perahu milik Munah jenis Jurung hilang dan 1 Perahu Fiber milik Hasan hilang yang di akibatkan glombang tinggi.

sekitar Pukul 00.30 WIB warga yang mengungsi dihimbau oleh Danramil 0823/08 Banyuputih Kapt Inf Kardiman untuk kembali kerumah masing-masing dikarenakan glombang sudah normal akan tetapi Kapt Inf Kardiman juga berpesan agar masyarakat tetap waspada dan berjaga-jaga demi keselamatan kita semua. pesan Danramil

keesokan hari Rabu  pagi pukul 07.00 Wib Danramil 0823/08 Banyuputih beserta anggota dan masyarakat setempat melaksanakan karyabakti terkait pasca ombak besar dan angin kencang di wilayah Desa Sumberanyar Dusun Pondok Mimbo dan Dusun Sompelan Banyuputih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar